Raksasa Telco dari 40 Negara Hadir di Bali, Bahas Apa?

Badung, CNBC Indonesia – Konferensi internasional Bali Annual Telkom International Conference (BATIC) 2023 kembali digelar oleh PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin). Gelaran tahunan ini menghadirkan 40 negara dan sekitar 1.000 peserta serta lebih dari 300 perusahaan global, terdiri dari mitra global dan lokal, wholesale player, data center, pemain digital, enterprise, analis, vendor, dan regulator.

Chief Executive Officer Telin Budi Satria Dharma Purba mengatakan BATIC 2023 menjadi tempat raksasa telco dunia berkumpul untuk berbagi ide, wawasan, sekaligus visi yang akan membentuk masa depan telekomunikasi dan digital. Selama empat hari, peserta akan menyelami lanskap telekomunikasi yang selalu bertransformasi.

“Kalau kita lihat dari profil yang hadir di BATIC 2023, sebagian juga atau banyak pemain digital, 65% yang ada di BATIC ini senior level di industri digital,” ujar Budi dalam Press Conference BATIC 2023, di The Westin Resort Nusa Dua Bali, Selasa (5/9/2023).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun BATIC 2023 akan menghadirkan beragam aktivitas, seperti pameran atau exhibition, konferensi yang berfokus pada “Enabling Tomorrow’s Digital Experiences.” Konferensi di hari pertama berfokus pada bagaimana industri operator internasional menerapkan model bisnis baru untuk meningkatkan interaksi digital.

Pada hari ke-2 konferensi akan bertemakan “Building Indo-Pacific’s Web3 Infrastructure,” di mana para peserta akan menyaksikan diskusi tentang teknologi baru, seperti Web3 merevolusi kebutuhan konektivitas, khususnya di kawasan Indo-Pasifik.

Budi mengatakan isu yang dibawa pada BATIC 2023 terkait infrastruktur digital yang mampu mendorong terciptanya inovasi teknologi. Sebab infrastruktur digital tersebut nantinya dapat mendukung layanan-layanan digital yang dibutuhkan para pelaku di bidang ini dalam melakukan sharing.

BATIC 2023 juga akan membahas mengenai peluang kerja sama antara para pelaku di industri telco dan industri digital. Kerja sama ini meliputi penyediaan layanan dan platform digital.

“Tahun ini, BATIC 2023 berkolaborasi dengan ITW Global Leaders’ Forum (GLF), aliansi yang beranggotakan Global Leaders Telco yang dapat memperluas cakrawala event ini. Partisipasi anggota dewan GLF menggarisbawahi fokus pada kolaborasi global, kompatibilitas, dan cakupan teknologi dalam ekosistem telekomunikasi,” pungkas dia.

BATIC 2023 diselenggarakan di The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Indonesia selama selama Selasa hingga Jumat, 5-8 September 2023. Gelaran tahun ke-8 ini mengusung tema “Unleashing the Innovation Wave, Enabling the Digital Tomorrow”.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


BATIC 2023 Diperkirakan Lebih Sukses & Ramai dari Tahun Lalu

(rah/rah)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *