Biaya Daftar IMEI iPhone 15 Jika Beli di Luar Negeri


Jakarta, CNN Indonesia —

Pembelian iPhone 15 di luar negeri saat ini bisa jadi opsi dengan pertimbangan lebih murah dan lebih cepat mendapat gawai. Namun, ada baiknya mempertimbangkan soal biaya pendaftaran International Mobile Equipment Identity (IMEI). Benaran lebih murah?

Apple resmi merilis iPhone 15 secara global pada Rabu (13/9) dan mulai bisa dipesan secara pre-order mulai Jumat (15/9).

Meski sudah dirilis secara global, iPhone 15 belum bisa dipesan di Indonesia saat ini karena tidak ada toko resmi Apple. Pencinta Apple di Indonesia umumnya baru bisa mendapatkan iPhone terbaru 3 bulan sejak dirilis.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Jika pun resmi dirilis di dalam negeri, harganya diprediksi lebih mahal Rp3 jutaan hingga Rp5 jutaan lantaran faktor Bea Masuk dan berbagai jenis pajak.

Beberapa orang biasanya memilih untuk membeli iPhone di luar negeri demi bisa mendapatkan pengalaman menggunakan ponsel terbaru tersebut.

Untuk memboyong perangkat tersebut ke tanah air, kita perlu membayar biaya pendaftaran International Mobile Equipment Identity (IMEI) agar bisa mendapatkan jaringan dari operator seluler di Indonesia.

Rincian biaya

Biaya pendaftaran IMEI terdiri dari beberapa variabel, yaitu Bea Masuk, Pajak Pertambahan Nasional (PPN), dan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 impor.

Bea Masuk sendiri sebesar 10 persen dari nilai pabean. Sedangkan PPN sebesar 11 persen dari nilai impor.

Sementara itu, PPH Pasal 22 impor dikenakan sebesar 10 persen dari nilai impor untuk mereka yang memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), dan 20 persen dari nilai impor untuk yang tidak memiliki NPWP.

Berikut rincian biaya pendaftaran IMEI berdasarkan hasil hitungan Kalkulator Bea Cukai:

Bea masuk: Rp457.410

PPN: Rp553.466

PPh: Rp503.151 (NPWP)/Rp1.006.302 (Non-NPWP)

Dengan demikian, jika kita mau mendaftarkan IMEI untuk iPhone 15 varian 128 GB dengan harga US$799, maka kita perlu membayar biaya pendaftaran Rp1.514.027 jika penumpang telah memiliki NPWP, dan Rp2.017.178 jika penumpang tidak memiliki NPWP.

Biaya tersebut juga berdasarkan kurs dollar ke rupiah di Fiskal Kemenkeu per Kamis (14/9) sebesar Rp15.298 per dollar.

Jika dijumlahkan dengan harga belinya, maka kita perlu merogoh kocek Rp13.784.549 untuk membeli iPhone 15 varian terendah.

Metode yang sama diterapkan pada varian iPhone 15 lainnya. Berikut biaya pendaftaran IMEI buat semua varian bagi yang ber-NPWP dan yang tidak:

– iPhone 15 (harga mulai US$799): Rp1.514.027 atau Rp2.017.178
– iPhone 15 Plus (harga mulai US$899): Rp2.020.391,56 atau Rp2.691.820,78
– iPhone 15 Pro (mulai US$999): Rp2.526.755,36 atau Rp3.366.462,58
– iPhone 15 Pro Max (mulai US$1.199): Rp3.539.482,96 atau Rp4.715.746,18

Syarat pendaftaran IMEI

Sebelum melakukan pembayaran, ada beberapa persyaratan yang perlu disiapkan. Dikutip dari laman Bea Cukai, berikut rinciannya:

– Nama lengkap penumpang atau awak sarana pengangkut

– Nomor identitas penumpang atau awak sarana pengangkut

– Nomor penerbangan, nomor pelayaran, atau nomor sarana pengangkut darat

– Tanggal kedatangan sarana pengangkut

– Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) penumpang atau awak sarana pengangkut, jika ada

– Jumlah perangkat telekomunikasi

– Jenis perangkat telekomunikasi

– Merek perangkat telekomunikasi

– Tipe perangkat telekomunikasi

– IMEI atas perangkat telekomunikasi

[Gambas:Video CNN]

(lom/arh)

NASA Tak Temukan Bukti Soal UFO: Butuh Penelitian Lebih Lanjut


Jakarta, CNN Indonesia —

Tim ahli independen yang dibentuk oleh Badan Penerbangan dan Antariksa AS (NASA) melaporkan bahwa mereka tidak menemukan bukti ‘asal usul’ makhluk luar angkasa untuk penampakan fenomena benda terbang tak dikenal (UFO) atau Unidentified Anomalous Phenomenon (UAP).

Tim peneliti UFO NASA merilis laporan pertamanya pada Kamis (14/9) malam, dan meskipun para ahli tidak menemukan tanda-tanda asal usul makhluk luar angkasa dari penampakan yang dilaporkan, badan antariksa ini menunjuk seorang direktur baru untuk mempelajari fenomena tersebut.

NASA menugaskan panel ahli independen pada tahun 2022 untuk menggali data dan menganalisis sebagai upaya memahami UFO atau UAP.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

UAP merupakan istilah baru untuk UFO yang sekarang mencakup objek atau peristiwa abnormal di langit, di bawah air, atau di luar angkasa yang tidak dapat segera diidentifikasi.

“Kesimpulan utama dari penelitian ini adalah masih banyak yang harus dipelajari,” kata Administrator NASA Bill Nelson pada hari Kamis (14/9) saat merilis laporan tersebut, mengutip Space.

“Tim studi independen NASA tidak menemukan bukti bahwa UAP berasal dari luar angkasa, tapi kami tidak tahu apa itu UAP,” lanjut dia.

Laporan pertama tim studi UAP NASA tidak banyak menyoroti teka-teki UFO, tetapi menawarkan rekomendasi tentang bagaimana NASA dapat membantu memajukan topik ini. Dalam kesimpulannya, laporan tersebut berpendapat bahwa NASA dapat berkontribusi dengan memanfaatkan satelit pengamatan Bumi untuk membantu menyediakan data dan bukti UAP yang lebih baik.

Laporan tersebut menyatakan, saat ini analisis data UAP terhambat oleh kalibrasi sensor yang buruk, kurangnya pengukuran ganda, kurangnya meta datas ensor, dan kurangnya data dasar.

Melakukan upaya bersama untuk meningkatkan semua aspek sangat penting, dan keahlian NASA harus dimanfaatkan secara komprehensif sebagai bagian dari strategi akuisisi data yang kuat dan sistematis dalam kerangka kerja pemerintah secara keseluruhan,” lanjut laporan itu.

Nelson menjelaskan minimnya data seputar masalah ini, dan karena penampakan UFO sering kali tidak dapat diprediksi dan cepat berlalu, maka sulit untuk dipelajari secara ilmiah.

“Sebagian besar penampakan UAP menghasilkan data yang sangat terbatas. Hal itu membuatnya semakin sulit untuk menarik kesimpulan ilmiah tentang sifat UAP,” kata Nelson.




Infografis: Fakta-fakta Seputar UFO dan Alien (Foto: Rengga)



Jasad ‘Alien’ Muncul di Kongres Meksiko, Cek Faktanya


Jakarta, CNN Indonesia —

Dua artefak yang diklaim sebagai jasad ‘alien’ dipamerkan dalam sebuah acara resmi di Kongres Meksiko pada Selasa (12/9) menggemparkan dunia. Berikut fakta-faktanya.

Dalam acara tersebut, anggota dewan diperlihatkan dua jasad yang diyakini berusia setidaknya 1.000 tahun. Dua jasad itu tampak memiliki warna keabu-abuan dengan fitur wajah mirip manusia dengan perawakan persis seperti penggambaran alien selama ini.

Dua jasad itu dibawa oleh Jaime Maussan, seorang jurnalis dan peneliti kontroversial asal Meksiko yang melaporkan temuannya di Peru pada 2017. Di bawah sumpah, Maussan menyebut bahwa dua artefak itu sebagai jasad makhluk dari luar angkasa.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Dua “tubuh” kecil yang dipajang di dalam peti itu memiliki tiga jari di masing-masing tangan dan kepala yang memanjang.

Maussan mengatakan bahwa kedua spesimen itu tidak terkait dengan kehidupan di Bumi. Maussan mengatakan bahwa kedua spesimen itu ditemukan di Peru dekat Garis Nazca kuno pada tahun 2017.

Menurut Maussan kedua jasad itu berusia sekitar 1.000 tahun, yang dianalisis melalui proses penanggalan karbon oleh Universitas Otonomi Nasional Meksiko (UNAM), mengutip Reuters.

Lalu bagaimana fakta mengenai temuan ‘alien’ ini?

Klaim atas alien ini belum terbukti, tetapi Maussan melontarkan sederet klaim tentang kemungkinan jasad tersebut adalah alien, salah satunya dengan menyebut jasad ini bukan bagian “evolusi terestrial kita”, dengan hampir sepertiga dari DNA mereka yang masih “tidak diketahui.”

Selain itu, Maussan mengklaim spesimen tersebut telah dipelajari oleh para ilmuwan di Autonomous National University of Mexico (UNAM) yang mampu menarik bukti DNA dengan menggunakan penanggalan radiokarbon. Setelah dilakukan perbandingan dengan sampel DNA lainnya, ditemukan bahwa lebih dari 30 persen DNA spesimen tidak diketahui. Sinar-X dari spesimen juga diperlihatkan selama persidangan.

Dibantah universitas

Namun, klaim-klaim tersebut lansung dipatahkan oleh berbagai ahli. Mereka meragukan temuan-temuan yang disampaikan Maussan dalam sidang.

Setelah viral klaim alien ini, Pihak UNAM merilis kembali pernyataan yang pernah mereka keluarkan pada 2017.

Pihak universitas lewat National Laboratory of Mass Spectometry with Accelerators (Laboratorio Nacional de Espectometria de Masas con Aceleradores/LEMA) di Institut Fisika, memang pernah menganalisis spesimen dari Peru lewat teknik penanggalan karbon pada Mei 2017.

Spesimen yang didapat dari ‘klien’ itu berupa jaringan kulit dan otak kurang lebih 0,5 gram. Hasilnya dikeluarkan pada Juni 2017 dan sudah dikirimkan kepada pengguna.

UNAM, yang mengaku hasil analisisnya rahasia dan tak bisa membocorkan, mengaku tak menyimpulkan soal asal-usul sampel Peru itu, termasuk soal kemungkinan itu alien.

“Pekerjaan penanggalan karbon 14 yang dilakukan di LEMA hanya dimaksudkan untuk menentukan usia sampel yang dibawa oleh setiap pengguna dan kami tidak membuat kesimpulan tentang asal usul sampel tersebut,” kata universitas.

“Staf LEMA tidak melakukan pengambilan sampel apa pun dan juga tidak melakukan kontak dengan sumber asli sampel di tempat aslinya.”

Rekam jejak buruk di halaman berikutnya…

Daftar Harga iPhone 15 di Singapura, Pre-Order Mulai Malam Ini


Jakarta, CNN Indonesia —

Penggemar produk-produk Apple di Indonesia tampaknya masih harus gigit jari karena iPhone 15 belum akan masuk ke Tanah Air dalam waktu dekat. Namun begitu, bagi yang tak sabar ingin memiliki iPhone 15 bisa membelinya di negara tetangga, Singapura.

Merujuk laman resmi Apple Singapura, pihaknya sudah mulai membuka pre-order untuk iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max. Pendaftaran pre-order sudah dibuka mulai hari ini, Jumat (15/9).

Keempat modeliPhone 15 series itu sudah bisa dipesan lewat situs resmi Apple Singapura mulai pukul 20.00 waktu setempat atau pukul 19.00 WIB. Setiap pembeli dibatasi cuma boleh membeli masing-masing dua unit dari setiap modelnya.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, penjualan perdana iPhone 15 series di Singapura berselang sepekan setelah masa pre-order, yakni 22 September.

Namun begitu, perlu diingat apabila membeli ponsel di luar negeri, perlu membayar biaya pendaftaran International Mobile Equipment Identity (IMEI) agar bisa mendapatkan jaringan dari operator seluler di Indonesia.

Berapa biaya daftar IMEI iPhone 15?

Biaya pendaftaran IMEI terdiri dari beberapa variabel, yaitu Bea Masuk, Pajak Pertambahan Nasional (PPN), dan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 impor.

Bea Masuk sendiri sebesar 10 persen dari nilai pabean. Sedangkan PPN sebesar 11 persen dari nilai impor.

Sementara itu, PPH Pasal 22 impor dikenakan sebesar 10 persen dari nilai impor untuk mereka yang memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), dan 20 persen dari nilai impor untuk yang tidak memiliki NPWP.

Pendaftaran IMEI bisa dilakukan secara online kepada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai melalui laman situshttps://www.beacukai.go.idatau melalui aplikasi Mobile Beacukai yang dapat diunduh di play store.

Namun apabila Kantor Pabean telah menerapkan Elektronic Customs Declaration (ECD), registrasi IMEI dapat dilakukan sekaligus mengisi ECD.

Setelah mendaftar, bukti pengisian formulir elektronik yang berupa QR Code tersebut disampaikan kepada Petugas Bea dan Cukai saat kedatangan ke Indonesia. Bukti tersebut disampaikan beserta dengan paspor, boarding pass, invoice (jika ada), dan identitas pendukung lainnya.

Jika kita belum mengisi formulir registrasi IMEI, kita dapat melakukan registrasi IMEI dengan memberitahukan kepada Petugas Bea dan Cukai di terminal kedatangan untuk melakukan perekaman/pemindaian IMEI dan paspor.

Berikut daftar iPhone 15 di Singapura:

iPhone 15

iPhone 15 128GB: S$1,299.00 (Rp14,6 jutaan)
iPhone 15 256GB: S$1,459.00 (Rp16,4 jutaan)
iPhone 15 512GB: S$1,779.00 (Rp20,1 jutaan)

iPhone 15 Plus

iPhone 15 Plus 128GB: S$1,449.00 (Rp16,3 jutaan)
iPhone 15 Plus 256GB: S$1,609.00 (Rp18,1 jutaan)
iPhone 15 Plus 512GB: S$1,929.00 (Rp21,2 jutaan)

iPhone 15 Pro

iPhone 15 Pro 128GB: S$1,649.00 (Rp18,6 jutaan)
iPhone 15 Pro 256GB: S$1,809.00 (Rp20,3 jutaan)
iPhone 15 Pro 512GB: S$2,129.00 (Rp24 jutaan)
iPhone 15 Pro 1TB: S$2,449.00 (Rp27,6 jutaan)

iPhone 15 Pro Max

iPhone 15 Pro Max 256GB: S$1,999.00 (Rp22,5 jutaan)
iPhone 15 Pro Max 512GB: S$2,319.00 (Rp26,1 jutaan)
iPhone 15 Pro Max 1TB: S$2,639.00 (Rp29,7 jutaan)

[Gambas:Video CNN]

(rfi/dmi)

[Gambas:Video CNN]

Beda Angka Pemblokiran Judi Online di Era Plate, Mahfud, dan Budi Arie


Jakarta, CNN Indonesia —

Kementerian Komunikasi dan Informatika punya angka rata-rata angka takedown atau pemblokiran konten judi online harian yang berbeda di tiga masa kepemimpinannya. Siapa lebih unggul?

Pada periode kedua Presiden Jokowi, Kominfo sudah dipimpin oleh tiga orang. Johnny G. Plate, politikus Partai NasDem, memimpin sejak Oktober 2019 hingga Mei 2023.

Sempat dijeda oleh Mahfud MD yang mengisi posisi Pelaksana Tugas Menkominfo, Budi Arie Setiadi, yang juga Ketua Umum kelompok Relawan Projo, resmi menggantikan Plate yang terjerat kasus korupsi proyek BAKTI pada 17 Juli 2023.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejak menjabat itu, Budi menjadikan pemberantasan judi online sebagai salah satu program prioritasnya.

Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria mengakui situs judi online terus bermunculan meski berulang kali diblokir.

“Satu kita takedown, nanti muncul lagi. Tapi kita tidak pernah lelah untuk melakukannya, sistem yang ada di Kominfo sudah dibangun sedemikian rupa. Sehingga kita dibantu juga dengan artificial intelligent untuk mendeteksi situs-situs yang arahnya bergerak ke judi online,” ujar dia, ditemui di Badung, Bali, Rabu (13/9).

Menurut data Kominfo, sejak awal 2018 hingga 12 September 2023, takedown konten judi online sudah mencapai 949.388 kali. Konten-konten itu terdiri dari situs dan alamat IP, media sosial, dan file sharing.

Patokan 2018 ini diduga terkait dengan pergantian platform pemblokir milik Kominfo. Pasalnya, sejak 3 Januari 2018, Kominfo tercatat mulai mengaktifkan mesin pengais konten negatif (AIS).

Nezar pun mengungkap promosi judi online itu memang sedang gencar-gencarnya setahun ini. “Saya kira yang paling terasa satu tahun belakangan ini, sangat marak masuk ke desa-desa.”

Pihaknya pun menggencarkan pemblokiran itu.

Berikut data pemblokiran konten judi online sepanjang 2023:




Bulan
Situs/IP
File Sharing
Medsos
Total


Januari
13.595
655
24
14.274


Februari
13.053
922
83
14.058


Maret
16.358
927
203
17.488


April
20.930
4.372
663
25.965


Mei
29.382
6.311
804
36.497


Juni
42.715
7.302
1.241
51.258


Juli
50.694
7.156
1049
58.899


Agustus
47.374
6585
1729
55.688


1–12 September
18.092
2.186
656
20.934


TOTAL



295.061

Jika pemblokiran judi online jadi fokus Menkominfo saat ini, apa itu berarti tak begitu jadi fokus menteri sebelumnya? 

CNNIndonesia.com pun membandingkan angka rata-rata harian pemblokiran konten judi online di tiga masa kepemimpinan di Kominfo sepanjang 2023, tahun yang disebut jadi periode gencar promo judi online. 

Meski berbeda dalam hal jumlah hari menjabat antara Plate, Mahfud, dan Budi, angka rata-rata itu bisa didapat dari pembagian antara jumlah pemblokiran dengan masa jabatan.

Sebagai catatan, mesin AIS Kominfo dikendalikan Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika. Sepanjang 2023, pimpinan Ditjen ini masih sama, yakni Semuel Abrijani Pangerapan.

Era Plate

Mantan Sekjen Partai NasDem ini terhitung resmi menjabat Menkominfo di 2023 selama 139 hari, terhitung sejak 1 Januari hingga 19 Mei.

Rujukan adalah Keputusan Presiden Nomor 41/P Tahun 2023 mengenai Pemberhentian dan Penunjukan Pelaksana Tugas, Wewenang, dan Tanggung Jawab Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024, tertanggal 19 Mei 2023.

– Periode 1 Januari–30 April, Kominfo era Plate memblokir 71.785 konten judi online.

– periode 1–19 Mei: Kominfo belum memberikan angka pemblokiran harian. Walhasil, kita bisa pakai persentase untuk mendapat angka rata-rata pemblokiran harian pada Mei.

Periode 19 hari dari 31 hari di Mei berarti 61,29 persen. Sementara, persentase demikian dari angka pemblokiran Mei, 36.497, adalah 22369,13.

Hasil keseluruhan pemblokiran di era Plate 2023 adalah 94.154,13. Angka ini pun dibagi jumlah hari masa jabatannya di 2023 untuk mendapat jumlah rata-rata pemblokiran harian.

Hasilnya, Plate rata-rata melakukan 677,37 pemblokiran konten judi online secara harian.

Era Mahfud MD

Mahfud, yang juga menjabat Menko Polhukam, mengisi pos Plt. selama 59 hari, terhitung sejak pengangkatan sebagai Menkominfo sementara pada 19 Mei hingga pelantikan Budi Arie pada 17 Juli.

Pola yang sama dipakai pada hitungan rata-rata pemblokiran harian era Mahfud.

– Mei (19-31), porsi 38,7 persen dari total bulanan 36.497 blokir: 14.127,87
– Juni: 51.258
– Juli (1-17), porsi 54,84 persen dari total bulanan 58.899 blokir: 32.299,45

Total pemblokiran mencapai 97.685,32.

Angka rata-rata harian: 97.685,32/59 = 1.655,68 pemblokiran per hari.

Era Budi Arie

Ia menjabat Menkominfo sejak 17 Juli hingga kini. Menyesuaikan data terakhir pemblokiran, yakni 12 September, total masa jabatannya adalah 57 hari.

Maka, angka pemblokiran per bulannya adalah sebagai berikut:

– Juli (17–31): 45,16 persen dari hari-hari sepanjang Juli = 26.599,55 blokir

– Agustus: 55.688

– September (1–12): 20.934

Secara total, estimasi pemblokiran di masa Budi Arie mencapai 103.221,55.

Alhasil, rata-rata hariannya (103.221,55/57) mencapai 1.810,9 pemblokiran konten judi online.

[Gambas:Video CNN]

(kdf/arh)

Apple Pilih USB-C, Bagaimana Nasib Chargeran Lama iPhone?


Jakarta, CNN Indonesia —

Apple akhirnya mengadopsi teknologi konektor USB-C untuk pertama kali dalam sejarah pada ponsel terbarunya, iPhone 15. Bagaimana nasib kabel Lightning mereka saat ini?

Perubahaan tersebut imbas regulasi Uni Eropa yang mewajibkan smartphone, tablet, kamera digital, speaker portabel dan beragam perangkat kecil lainnya, menggunakan USB-C sebagai kabel pengisian daya universal.

“Saya akan mengklasifikasikan hukum Uni Eropa dan Apple sebagai evolusi, bukan revolusi,” kata Marian Chertow, profesor manajemen lingkungan industri di Yale School of the Environment.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketika Komisi Eropa mengeluarkan arahan tahun lalu, terdapat dua garis besar, pertama, semua orang setuju bahwa sangat menjengkelkan memiliki begitu banyak kabel.

Kedua, memiliki pengisi daya umum di seluruh perangkat, apakah itu diproduksi Apple, Samsung, Garmin, atau siapapun akan secara signifikan mengurangi limbah elektronik.

Mulanya, Apple tentu menolak karena penjualan kabel Lighting dapat menghasilkan banyak uang. Namun mereka juga mengatakan argumen pemborosan itu salah arah dan janji pengisian nirkabel akan membuat masalah kabel menjadi perdebatan.

Menyetop penggunaan kabel Lightning bahkan dapat menghasilkan lonjakan limbah elektronik dalam jangka pendek. Hal ini karena pengguna iPhone diduga bakal membuang kabel Lightning mereka yang tidak berguna.

Pihak Apple mengatakan memiliki program daur ulang “kuat” di mana pengguna dapat membawa pengisi daya dan kabel bekas. Pengguna juga dapat mencari pusat daur ulang limbah elektronik lokal atau toko Best Buy untuk opsi ramah lingkungan.

Namun, gambaran besarnya, dampak gunungan limbah elektronik global kemungkinan akan berkurang.

Ruediger Kuehr, kepala Institut Pelatihan dan Penelitian PBB di Bonn, Jerman mengatakan ada sekitar 66 juta ton limbah elektronik yang dihasilkan setiap tahun, dan dari jumlah tersebut, kabel pengisi daya menyumbang ratusan ribu ton.

Limbah elektronik adalah masalah yang belum menjadi fokus utama. Sebagian besar berakhir di tempat yang tidak seharusnya, seperti di lemari dan laci sampah, dan ini berarti lebih banyak bahan seperti tembaga, emas, dan platinum harus ditambang untuk menghasilkan produk baru.

Hampir 80 persen dari semua limbah elektronik yang dihasilkan di seluruh dunia tidak diperlakukan dengan benar.

Meski begitu, Chertow mencatat tahun lalu Apple mengklaim menggunakan kembali lebih dari dua pertiga aluminium yang dibutuhkannya.

Perusahaan, katanya, menjadi “pemimpin dalam mengikis logam tanah jarang dari tumpukan penggunaan kembali untuk memulihkan bahan-bahan mahal ini.”

“Hari-hari ini, para ahli limbah menemukan bahwa ‘penggunaan kembali’ paling sering merupakan jalur yang lebih baik daripada daur ulang karena lebih banyak yang dapat dipulihkan,” pungkasnya.

[Gambas:Video CNN]

(rfi/dir)

Majamojo Rilis Game MOBA-Battle Royale, Ada Sosok Badak dan Skin Batik


Jakarta, CNN Indonesia —

Publisher game Majamojo meluncurkan game baru yang menggabungkan genre Multiplayer online battle arena (MOBA) dan Battle Royale bernama Dynastones pada Jumat (15/9). Apa istimewanya?

Game yang diklaim menjadi local pride ini membawa unsur lokal, salah satunya dengan karakter badak bercula satu.

“Kami bersama pihak pengembang game, Shine Game, berupaya memadukan unsur kearifan lokal ke dalam game dan harapan ke depannya bisa diimplementasi juga untuk pasar global. Ini langkah kami untuk meningkatkan rasa memiliki, cinta Tanah Air, dan mewarisi nilai-nilai luhur,” ujar Yudi Chahyadi Anwar, Chief Executive Officer Majamojo, dalam acara peluncuran di Jakarta, Jumat (15/9).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT




Tampilan gameplay Dynatsones. (Dok. Loamy N)



Saat ini beberapa unsur lokal telah diterapkan ke DynaStones antara lain karakter Taykan yang merupakan seekor badak yang terinspirasi dari hewan endemi Indonesia.

Selain itu, Majamojo juga memperkenalkan skin batik untuk karakter Abel dan Unnamed. Penamaan skin pun diambil dari unsur kerajaan Nusantara.

Majamojo sendiri saat ini baru memiliki 17 karakter dan akan terus bertambah setiap bulannya. Majamojo diperkirakan akan menambah dua karakter setiap bulannya.

Gameplay DynaStones sendiri dimulai dari fase awal yang merupakan fase leveling dan membangun kekuatan. Fase tersebut kemudian beralih ke fase Battle Royale untuk memperebutkan posisi pemenang.

DynaStones hadir dengan dua mode bermain Solo (1vs20) dan Squad (3vs3) dengan 10 tim. Setiap pemain bisa memilih 17 karakter atau hero dengan beragam role, sehingga setiap pemain bisa menentukan strategi menyerang dan bertahan baik Solo maupun Squad.

Untuk menghadirkan performa terbaik, game ini dibuat dengan menggunakan Unreal Engine 5. Meski demikian, game ini masih tetap dapat dimainkan oleh ponsel ‘kentang’ dengan penyesuaian pada opsi grafis.

Majamojo sendiri menargetkan terbentuknya banyak pertandingan DynaStones setiap bulan demi tumbuhnya industri eSports tanah air.

“Kami menargetkan terbentuknya 250 pertandingan DynaStones di seluruh Indonesia setiap bulan dengan beragam skala mulai dari kecil hingga nasional seperti saat ini. Ratusan pertandingan ini juga akan membuka banyak jalan bagi industri pendukung game,” tutur Yudi.

Producer Majamojo Mirza Fida menyebut alasan pemilihan cross genre MOBA-Battle Royale bukan untuk menggoyang dominasi Mobile Legends dan Free Fire di kedua genre tersebut, melainkan untuk menghadirkan warna baru di industri game tanah air.

“Kita hadir di Indonesia khusus local pride kita, jadi Majamojo membawakan game genre baru. Jadi bukan untuk mengalahkan game tersebut, tapi memberikan option untuk user kita,” ujarnya di acara yang sama.

“Kita punya lho game serupa dan mungkin lebih menarik yang bisa dicoba dan dimainkan penduduk Indonesia,” imbuhnya.

Kehadiran genre baru ini tampaknya mengambil perhatian para gamers. Menurut pantauan CNNIndonesia.com pada Jumat (15/9) sore, DynaStones sudah diunduh lebih dari 10 ribu kali Google Play Store.

[Gambas:Video CNN]

(lom/arh)

WhatsApp Jamin Tak Akan Cari Duit Lewat Cara Ini

Jakarta, CNBC Indonesia – Meta, perusahaan induk WhatsApp, membantah pemberitaan di media massa yang menyatakan akan ada iklan di aplikasi WhatsApp.

Kabar soal rencana pencantuman iklan di WhatsApp diberitakan oleh Financial Times. Menurut Financial Times, tim di Meta sedang mengkaji potensi ruang iklan di WhatsApp. Iklan akan dicantumkan di sela barisan kolom chat di aplikasi WhatsApp.

Dalam pernyataan yang diterima oleh TechCrunch, WhatsApp membantah kabar bahwa perusahaan sedang mengkaji atau berencana menampilkan iklan di aplikasi. 


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Analis bursa saham sudah lama berspekulasi soal iklan di WhatsApp. Saat ini, WhatsApp adalah salah satu aplikasi paling populer di dunia dengan 2 miliar pengguna.

Meta adalah perusahaan teknologi yang dipimpin oleh Mark Zuckerberg dan merupakan induk dari Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

Namun, sampai saat ini Meta belum menemukan metode monetisasi yang pas untuk WhatsApp. Di sisi lain, Instagram sudah menjadi sumber pendapatan andalan Meta meskipun diakuisisi dengan harga yang lebih murah.

Meta saat ini menggali pendapatan lewat aplikasi WhatsApp Business. Pengguna WhatsApp Business membayar untuk beberapa layanan dalam bentuk sistem untuk menawarkan produk dan merespons pertanyaan pengguna WhatsApp. Saat ini, WhatsApp Business sudah memiliki 200 juta pengguna aktif bulanan.

Pada Februari, Meta mengumumkan perubahan struktur harga dan kategori pesan di WhatsApp Business untuk mendongkrak pendapatan. Kategori layanan yang ditawarkan termasuk pesan utilitas, autentikasi (seperti OTP), pemasaran, dan percakapan yang diinisiasi oleh pengguna.

Pada diskusi dengan investor setelah laporan keuangan ketiga, Zuckerberg menyatakan iklan “klik menuju WhatsApp” kini menghasilkan hingga US$ 1,5 miliar dengan pertumbuhan mencapai 80 persen.

WhatsApp juga mulai memasuki industri fintech lewat layanan pembayaran peer-to-peer (pengiriman dana antar-pengguna) dan pembayaran konsumen ke pedagang di beberapa negara termasuk India, Brasil, dan Singapura.

WhatsApp pekan ini juga mulai memperkenalkan fitur bernama Channel yaitu cara mengirimkan informasi satu arah ke pengguna WhatsApp yang tertarik untuk “mengikuti.” Kabarnya, WhatsApp berencana mengintegrasikan fitur fintech di Channel.

[Gambas:Video CNBC]


Artikel Selanjutnya


Simpan Chat WhatsApp Sebelum Hilang Otomatis, Ini Caranya

(dem/dem)

Cara Cek Formasi CPNS 2023 di SSCASN BKN dan Link Instansi

CNBC Indonesia – Pada 16 September besok, instansi pemerintah akan mengumumkan formasi yang tersedia bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2023. 

Selanjutnya, pada 17 September, proses pendaftaran seleksi mulai digelar. Nah, bagi Anda yang berencana mendaftar jadi CPNS, simak informasi lengkap berikut ini mulai dari formasi, syarat, cara daftar, hingga jadwalnya, dirangkum CNBC Indonesia, Jumat (15/9/2023).

Formasi CPNS 2023

Berdasarkan informasi resmi di situs BKN, pemerintah membuka 572.496 formasi ASN 2023. Angka itu dibagi untuk CPNS dan PPPK.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Jumlah tersebut berkurang dari yang sebelumnya diperkirakan mencapai 1.030.751 formasi. 

Dari total 572.496 formasi ASN yang dibuka dibagi menjadi 28.903 orang (CPNS) dan 543.593 orang (PPPK).

Formasi CPNS dan PPPK ini dialokasikan untuk instansi di pemerintah pusat maupun daerah. Berikut rinciannya:

Pemerintah Pusat

CPNS: 28.903 orang
PPPK: 49.959 orang
Total: 78.862 orang

Pemerintah Daerah

PPPK Guru: 296.084 orang
PPPK Tenaga Kesehatan: 154.724 orang
PPPK Teknis: 42.826 orang
Total: 493.634 orang

Cara Melihat Formasi CPNS 2023

Jika Anda ingin melihat formasi yang tersedia saat hendak mendaftar CPNW, ada dua cara untuk mengeceknya. Simak berikut ini:

Cara Lihat Formasi CPNS 2023 Lewat SSCASN BKN

  • Buka website https://sscasn.bkn.go.id
  • Klik ‘Info Lowongan’
  • Buka ‘Simulasi Pemilihan’ dan isi kolom sesuai dengan kebutuhan
  • Jenis Pengadaan: (CPNS)
  • Instansi: (Disesuaikan dengan pilihan pendaftar)
  • Tingkat Pendidikan: (Lulusan Terakhir)
  • Pendidikan: (Jurusan)
  • Setelah itu, klik tombol ‘Cari’
  • Jika sudah, formasi yang dibuka akan muncul sesuai jurusan masing-masing

Cara Lihat Formasi CPNS 2023 Lewat Link Instansi

  • Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham): https://cpns.kemenkumham.go.id/
  • Kementerian Agama (Kemenag): https://casn.kemenag.go.id/
  • Kejaksaan Agung (Kejagung): https://biropeg.kejaksaan.go.id/pengumuman/cpns
  • Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud): https://cpns.kemdikbud.go.id/
  • Mahkamah Agung (MA): https://rekrutmen.mahkamahagung.go.id/#alur-daftar
  • Kementerian Perhubungan (Kemenhub): https://cpns.dephub.go.id/
  • Kementerian Pertanian (Kementan): https://casn.pertanian.go.id/
  • Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK): https://rekrutmen.kpk.go.id/cpns
  • Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN): https://casn.brin.go.id/

Cara Daftar CPNS 2023

1. Daftar Akun

  • Buka portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id (perlu dicatat, link ini belum bisa diakses karena pendaftaran belum dibuka)
  • Daftar untuk buat akun SSCASN
  • Lengkapi informasi yang diperlukan untuk membuat akun, seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor Kartu Keluarga (KK), nomor HP, dan email aktif
  • Pilih “Lanjutkan” dan pastikan data sudah lengkap dan benar
  • Klik “Proses Pendaftaran Akun”
  • Tunggu hingga informasi konfirmasi muncul

2. Login Akun

  • Login ke akun SSCASN yang telah terdaftar
  • Lengkapi data diri yang diminta dan unggah swafoto
  • Jika sudah, klik “Selanjutnya”

3. Pilih Jenis Seleksi dan Formasi CPNS

  • Pilih jenis seleksi “CPNS”
  • Pilih formasi lulusan atau tingkat pendidikan yang dibuka

4. Masukkan Dokumen

Unggah sejumlah dokumen yang dibutuhkan sesuai ukuran dan format yang ditentukan.

5. Cetak Kartu

  • Jika sudah, cek atau periksa resume lalu akhiri pendaftaran
  • Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun

Syarat Pendaftaran CPNS 2023

Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi saat Anda mendaftar CPNS 2023. Cek syarat umum dan dokumen apa saja yang dibutuhkan berikut ini:

Syarat Umum CPNS 2023

  • Minimal berusia 18 tahun dan maksimal berusia 35 tahun saat melamar
  • Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
  • Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian NKRI
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah
  • Persyaratan lain sesuai kebutuhan Jabatan yang ditetapkan oleh PPK

Syarat Dokumen CPNS 2023

  • Sejumlah dokumen perlu kamu siapkan sebelum mendaftar seleksi CPNS 2023. Berikut ini berkas yang dibutuhkan sebagai persyaratan seleksi CPNS :
  • Fotokopi ijazah terakhir dan transkrip nilai
  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Akta kelahiran
  • Pas foto
  • Surat pernyataan penempatan di mana pun
  • CV (Curriculum Vitae)

Jadwal Seleksi CPNS 2023

Berikut jadwal seleksi CPNS 2023 yang dirilis BKN melalui dokumen Penyampaian Jadwal Pelaksanaan Seleksi CASN Tahun 2023:

  • 16 s.d. 30 September 2023 : Pengumuman seleksi oleh masing-masing instansi
  • 17 September s.d. 3 Oktober 2023 : Pendaftaran seleksi
  • 17 September s.d. 5 Oktober 2023 : Seleksi administrasi
  • 6 s.d. 9 Oktober 2023 : Pengumuman hasil seleksi administrasi
  • 10 s.d. 12 Oktober 2023 : Masa sanggah
  • 10 s.d. 14 Oktober 2023 : Jawab sanggah
  • 13 s.d. 19 Oktober 2023 : Pengumuman pasca sanggah
  • 20 s.d. 22 Oktober 2023 : Penarikan data final
  • 23 s.d. 26 Oktober 2023 : Penjadwalan SKD CPNS
  • 27 s.d. 30 Oktober 2023 : Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS
  • 31 Oktober s.d. 9 November 2023 : Pelaksanaan SKD CPNS
  • 7 s.d. 11 November 2023 : Pengolahan nilai SKD CPNS
  • 12 s.d. 14 November 2023 : Pengumuman hasil SKD CPNS
  • 15 s.d. 17 November 2023 : Masa sanggah
  • 15 s.d. 19 November 2023 : Jawab sanggah
  • 18 s.d. 22 November 2023 : Pengolahan nilai SKD CPNS hasil sanggah
  • 18 s.d. 24 November 2023 : Pengumuman pasca sanggah
  • 25 s.d. 27 November 2023 : Pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT (input lokasi SKB)
  • 28 s.d. 30 November 2023 : Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi
  • 1 s.d. 2 Desember 2023 : Penarikan data final
  • 3 s.d. 4 Desember 2023 : Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT
  • 5 s.d. 7 Desember 2023 : Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT
  • 8 s.d. 14 Desember 2023 : Pelaksanaan SKB CPNS
  • 15 s.d. 27 Desember 2023 : Integrasi nilai SKD dan SKB
  • 28 Desember 2023 s.d. 4 Januari 2024 : Pengumuman kelulusan
  • 5 s.d. 7 Januari 2024 : Masa sanggah
  • 5 s.d. 11 Januari 2024 : Jawab sanggah
  • 7 s.d. 12 Januari 2024 : Pengolahan nilai seleksi hasil sanggah
  • 8 s.d. 14 Januari 2024 : Pengumuman kelulusan pasca sanggah
  • 15 Januari s.d. 13 Februari 2024 : Pengisian DRH NIP CPNS
  • 14 Februari s.d. 14 Maret 2024 : Usul penetapan NIP CPNS

Nah, demikian informasi lengkap terkait cara, syarat, dan link mendaftar CPNS 2023. Semoga bermanfaat!

[Gambas:Video CNBC]

(fab/fab)

Sapu Bersih Judi Online dalam Sepekan


Jakarta, CNN Indonesia —

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi menginstruksikan agar seluruh ruang digital dan platform media sosial bersih dari konten judi online dalam waktu sepekan.

Hal tersebut tercantum dalam Instruksi Menkominfo Nomor 1 Tahun 2023 tentang Pemberantasan Judi Online dan/atau Judi Slot. Aturan ini diteken Budi pada Kamis (14/9) dan ditujukan untuk seluruh pejabat serta ASN Kominfo, khususnya Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Semuel Abrijani Pangerapan.

“Melakukan upaya preventif dan proaktif untuk memberantas berbagai macam konten judi online dan/atau judi slot di seluruh platform digital, platform media sosial, dan platform lainnya dalam waktu tujuh hari sejak Instruksi Menteri ini ditetapkan,” demikian bunyi instruksi tersebut, dikutip Jumat (15/9).


ADVERTISEMENT


SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, Budi juga menginstruksikan agar jajarannya melakukan upaya preventif dan proaktif untuk memberantas berbagai macam konten judi online yang menyusup di berbagai situs lembaga pemerintahan.

Tidak hanya itu, Budi juga menginstruksikan jajarannya untuk segera mengidentifikasi secara berkala nomor rekening dan nomor telepon seluler yang digunakan untuk memfasilitasi kegiatan judi online, kemudian melakukan edukasi dan sosialisasi secara masif dan efektif untuk mengampanyekan anti-judi online ke seluruh masyarakat.

“Menginstruksikan Penyelenggara Sistem Elektronik, termasuk Penyelenggara Jasa Internet untuk mematuhi peraturan perundang-undangan dan kebijakan pemerintah yang mengatur moderasi konten, dan memastikan sistem elektroniknya tidak memfasilitasi penyebarluasan Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang dilarang,” demikian bunyi instruksi tersebut.

Pihaknya juga bakal berkoordinasi dengan aparat penegak hukum, kementerian/lembaga terkait, pemerintah daerah, penyelenggara nama domain internet, otoritas perbankan, dan pihak-pihak terkait untuk menuntaskan masalah judi online secara tuntas sampai ke akarnya.

Instruksi tersebut juga melarang seluruh pejabat hingga ASN untuk tidak berkomunikasi dengan pihak yang diduga atau patut diduga terlibat dengan aktivitas judi online.

Budi juga sudah menginstruksikan jajarannya dalam sepekan ke depan untuk ‘menyapu bersih’ ruang digital dari konten-konten judi online.

“Menkominfo Budi Arie Seriadi memerintahkan jajaran Kementerian Kominfo dalam waktu seminggu ke depan men-takedown (menurunkan) dan menyapu bersih ruang digital dari judi online (judi slot),” kata Budi, mengutip Antara.

Menurut Budi, Kominfo sejak awal juga sudah intensif melakukan pemutusan akses ke konten, situs web, maupun aplikasi yang terafiliasi judi online. Ia meyakini tim Kominfo bisa memenuhi target tersebut dan menciptakan ruang digital Indonesia yang produktif serta bebas dari jeratan judi online.

“(Yakin) Seminggu,” kata Budi menegaskan.

Sebelumnya, Kominfo sudah mengambil beberapa langkah untuk menangani judi onlineyang meresahkan di Indonesia dengan rutin memutus akses web hingga menyiapkan blacklist atau daftar hitam bagi rekening bank yang terafiliasi judi slot.

Secara keseluruhan dari tahun 2018 hingga 6 September 2023, Kominfo sudah melakukan pemutusan akses situs dantakedownterhadap 938.106 konten dan situs judi online.

Konten-konten tersebut ditemukan dalam berbagai situs web, platform berbagi konten, hingga di media sosial. Di samping itu, Kominfo juga melakukan pemantauan pada situs-situs web pemerintah yang disusupi oleh konten-konten ilegal tersebut.

Terhitung sejak 1 Januari 2022 sampai 6 September 2023, ditemukan sebanyak 9.052 situs pemerintahan yang disusupi muatan judi online.

Sementara itu, Kemenkominfo juga mengintensifkan pencarian rekening-rekening yang diduga terafiliasi dengan jaringan para pelaku. Berdasarkan pencarian mulai 23 Juli 2023 hingga 6 September didapati ada sebanyak 8.823 kontak dan rekening yang diduga terafiliasi dengan jaringan judi online.

[Gambas:Video CNN]

(can/dmi)

[Gambas:Video CNN]