Jakarta, CNBC Indonesia – Pasar HP Indonesia akhirnya kembali bergairah setelah anjlok delapan kuartal berturut-turut. Firma riset IDC melaporkan pengiriman HP di Indonesia tumbuh 8,8% pada kuartal ketiga (Q3) 2023 secara tahun-ke-tahun (YoY).
Sebanyak 8,9 juta unit smartphone dikapalkan dalam periode tiga bulan yang berakhir pada Oktober 2023. IDC mengatakan para vendor berkompetisi secara agresif hampir di semua segmen harga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun, segmen HP mahal di atas US$ 600 (Rp 9,3 jutaan) berkontribusi paling besar untuk pertumbuhan pasar smartphone sepanjang Q3 2023. Kenaikannya lebih dari dua kali lipat dibandingkan tahun lalu, dikutip Kamis (23/11/2023).
Beberapa model yang menopang pertumbuhan di segmen HP premium adalah Galaxy Z Flip 5 dan Fold 5 dari Samsung, serta iPhone 13 dan iPhone 14 dari Apple.
Segmen HP kelas menengah (mid-range) dengan rentang harga US$ 200 hingga 600 (Rp 3 jutaan hingga di bawah Rp 9,3 jutaan) juga ikut tumbuh tipis sebesar 16,8% YoY. Pasar HP mid-range ditopang oleh penjualan produk dari Samsung, Apple, dan Oppo.
Segmen HP kelas bawah dengan harga di bawah US$ 200 (di bawah Rp 3 jutaan) tumbuh sangat kecil, hanya 2,7%. Kompetisi yang kencang antara Transsion, Vivo, Xiaomi, dan Realme, berkontribusi pada pertumbuhan HP murah di RI.
Oppo kembali menempati posisi pertama sebagai penguasa HP di RI setelah sebelumnya digeser oleh Samsung. Namun, pangsa pasarnya turun 4,4%.
Sementara itu, Transsion tercatat sebagai merek dengan pertumbuhan tertinggi hingga 79,7%. Grup yang membawahi merek Infinix, Itel, dan Tecno tersebut berhasil mengalahkan Xiaomi dan Vivo pada Q3 2023 dengan penjualan 1,4 juta unit smartphone.
“Kami mulai melihat jalan menuju pemulihan dengan pertumbuhan di Q3 2023 ini. Namun, dengan laporan konsumsi yang lambat, vendor diharapkan untuk terus berhati-hati dalam menyusun strategi mereka untuk mencegah persediaan berlebihan,” kata Vanessa Aurelia, Associate Market Analyst di IDC Indonesia.
“Pengiriman smartphone sepanjang tahun 2023 diperkirakan akan tetap lebih rendah, atau paling banter stagnan jika dibandingkan dengan tahun 2022,” Vanessa menambahkan.
Raja HP Terbaru RI Q3 2023
No
Perusahaan
Pengiriman Q3 2023
Pangsa Pasar Q3 2023 (%)
Pengiriman Q3 2022
Pangsa Pasar Q3 2022
Pertumbuhan YoY (%)
1
Oppo
1,8 Juta
20,1%
1,9 Juta
22,9%
-4,4%
2
Samsung
1,4 Juta
16,3%
1,8 Juta
21,6%
-17,8%
3
Transsion
1,4 Juta
15,6%
0,8 Juta
9,4%
79,7%
4
Xiaomi
1,3 Juta
14,7%
1,1 Juta
13,6%
17,9%
5
Vivo
1,3 Juta
14,4%
1,5 Juta
18,8%
-16,9%
6
Lainnya
1,7 Juta
18,9%
1,1 Juta
13,7%
50%
Total
8,9 Juta
100%
8,1 Juta
100%
8,8%
Artikel Selanjutnya
Daftar Harga HP Samsung September 2023, Ada Diskon Rp 2 Juta
(fab/fab)