Jakarta, CNBC Indonesia – Beberapa waktu yang lalu media sosial sempat gempar dengan maraknya netizen yang membagikan foto diri mirip dengan poster film Disney Pixar.
Namun, itu bukan poster film Disney yang akan tayang, melainkan buatan teknologi Artificial Intelligence (AI).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Semua orang dapat membuat gambar seperti poster film buatan Disney hanya dengan perintah teks. AI generator yang akan mengubah teks menjadi gambar yang diinginkan.
Anda bisa membuat gambar seperti poster Pixar dengan mudah melalui beberapa platform yang tersedia. Mulai dari Bing Image Creator, Ideogram, dan Dall-E.
Cara membuatnya juga hampir semua. Masuk ke salah satu website tadi dan masukkan permintaan melalui boks yang disediakan.
Perlu diingat perintah tersebut harus diberikan secara spesifik dan detail. Seperti nama, tempat, aktivitas, hingga mood dalam gambar tersebut.
Misalnya buat perintah dengan kalimat “Make Disney Pixar poster ambience like Coco movie. The character is a man…..”
Dengan Bing Image Creator, pengguna bisa membuat poster Disney Pixar sesuai perintah (prompt) yang diberikan.
Cara Membuat Poster Disney Pixar dengan Bing Image Creator
Buka website Bing Image Creator ini https://www.bing.com/create
Login dengan akun Microsoft
Ketik prompt di kolom yang tersedia, usahakan berikan perintah yang jelas agar dimengerti oleh AI
Untuk membuat poster Pixar, pengguna bisa memasukkan kata kunci “Disney Pixar movie poster”
Lalu, tuliskan prompt yang lebih spesifik, misalnya sial warna, karakter, tema, gaya, dll
Sebagai contoh, pengguna bisa memberikan perintah “make Disney Pixar poster ambience like Coco movie. The character is a man. The man wearing red cloth. The men is holding a guitar. The man has brown skin and black hair. The poster has an old Mexican bacground style. 3D Animation.”
Selanjutnya, klik “Create”.
Bing Image Creator akan menyajikan beberapa variasi gambar yang sesuai dengan perintah pengguna. Pengguna bisa mengunduh hasil visual olahan dari Bing Image Creator
Bagikan ke media sosial.
5 Website Pembuat Poster Disney Pixar
Ada banyak website yang bisa digunakan untuk membuat poster Disney Pixar selain Bing Image Creator Berikut beberapa di antaranya:
1. Dall-E
Dall-E merupakan buatan OpenAI. Situs untuk membuat poster seperti film Pixar adalah https://labs.openai.com/.
2. Stable Diffusion
Stable Diffusion juga dapat membuat poster dengan bantuan AI generator. Untuk membuatnya dapat mengaksesnya melalui https://stablediffusionweb.com.
3. MidJourney
Midjourney merupakan bot dalam aplikasi Discord. Jadi untuk menggunakannya, install terlebih dulu aplikasi dan tambahkan bot Midjourney dengan masuk ke website https://discord.com/invite/midjourney.
4. Ideogram.ai
Website terakhir adalah https://ideogram.ai. Website ini juga bisa membuat poster berdasarkan teks yang dimasukkan.
[Gambas:Video CNBC]
(fab/fab)